Sejarah

Habib Rizieq Shihab (HRS) Pernah Ditanya Sang Ayah: Kalau Sudah Besar Mau Jadi Jagoan atau Ulama?

Habib Rizieq Shihab (HRS). Mantan ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab dinyatakan bebas bersyarat, Rabu (20/7/2022). Foto: Republika.
Habib Rizieq Shihab (HRS). Mantan ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab dinyatakan bebas bersyarat, Rabu (20/7/2022). Foto: Republika.

CERITA ABAH: Artikel ini adalah warisan berupa tuturan dari sejarawan sekaligus wartawan senior (Almarhum) Alwi Shahab kepada kami dan kami tulis ulang. Selamat Menikmati.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Hari ini, Rabu (20/7/2022), Habib Rizieq Shihab (HRS) dinyatakan bebas bersyarat. Ulama sekaligus pimpina Front Pembela Islam (FPI) ini pun langsung pulang ke Petamburan, Jakarta Pusat.

Bicara HRS, saya jadi teringat tentang ramainya Milad FPI yang pernah saya hadiri. Di sepanjang Jl Jatipetamburan III (sekitar 300 meter) digelar permadani untuk para jamaah. Sedang di sebagian ruas Jl Jatipemburan Raya, depan RS Pelni, hanya dapat dilewati kendaraan satu jalur karena sebagian dipadati massa yang mengenakan busana putih dan peci putih.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

BACA JUGA: Pasar Kambing di Tanah Abang Sudah Ada Sejak Zaman Si Pitung

Acara itu dimulai Sholat Subuh berjamaah. Diteruskan dzikir, tahlil dan ceramah maulid Nabi Muhammad SAW yang berlangsung hingga pukul 09.30 pagi. Diakhiri dengan pawai keliling Jakarta. Ketua Umum FPI Habib Rizieg Husein Shihab, ketika melepas pawai, meminta agar mereka tertib dan sopan.

Melihat begitu patuhnya para anggota FPI kepada ketua umumnya, saya teringat pada pemimpin Pandu Arab Indonesia, Husein Shihab, ayah Habib Rizieq Shihab. Pada awal 1950-an, Husein Shihab telah menghimpun para pemuda Arab untuk mengabdi pada bangsa melalui bidang kepanduan. Dia lebih dikenal dengan sebutan hopman kata Belanda untuk pemimpin kepanduan.