News

Horor, Warganet Dapat Undangan Interview Kerja di Lantai 13 Menara Saidah

Menara Saidah terkenal dengan kisah horor.
Menara Saidah terkenal dengan kisah horor.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Menara Saidah kembali menjadi perbincangan di media sosial, setelah seorang warganet mengaku mendapatkan undangan interview kerja di lantai 13 gedung tersebut. Pengakuan itu lantas membuat ramai jagat Twitter, karena Menara Saidah sudah sejak 2007 dikosongkan karena berbagai sebab, salah satunya karena angker.

"Emang gedung ini kenapa nder? Kemarin baru-baru ini saya dapat undangan interview di sini. Cuma saya posisi di Tulungagung, jadi gak dateng," kata seorang netizen di akun menfess di Twitter, @workfess, Ahad (23/1/2022).

Menara Saidah adalah sebuah gedung terbengkalai di Jalan MT Haryono, Jakarta. Gedung ini kosong juga karena sengketa.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pengakuan itu pun mendapatkan 1.200 retweet dan 6.300an like. Tak hanya itu ada 500 lebih komentar di cicitan tersebut.

Menara Saidah terkenal dengan berbagai kisah horor.
Menara Saidah terkenal dengan berbagai kisah horor.

Salah satu warganet menjelaskan perihal Menara Saidah yang sudah lama terbengkalai dan terkenal angker. Menurut Adam Faturachman (@adamfaturr) kisah horor Menara Saidah bahkan menjadi inspirasi film "Lantai 13" bergenre horor.

"Ini Menara Saidah, udah lama gak dipake, dan terkenal angker. Dulu film horror tentang lantai 13 (gua lupa namanya) terinspirasi dari kisah horror gedung ini. Kisah yg terkenal, dulu pas gedung ini masih buka, sering ada orang dateng bilang diundang interview ke lantai 13..."

"Padahal lantai 13 itu gak ada (adanya 12), dan perusahaan yg ngundang dia juga gak ada. Ada satu kisah terkenal, ada yg diundang interview main masuk tanpa nanya2 satpam, langsung ke lantai 13, disitu dia katanya masuk sebuah kantor, suasananya kayak kantor biasa."

"Ada karyawan, satpam, cleaning service segala macam. Nah pas interview, interviewernya gak dateng2. Setelah dia ngerasa udah 3 jam nungguin, dia keluar, tau2 di kantor yg dia liat tadi kosong dan gelap (atau dia ada ngeliat "sesuatu" gua lupa juga)."

"Dia panik trus lari ke lift, trus turun ke lobby. Di lobby dia ngelapor satpam, yg trus satpamnya ngomong lantai 13 dan perusahaan yg ngundang dia itu gak ada. Pas dia cek lift, tombol lantai 13nya ilang, adanya 12B. Soal kenapa gedung ini horror, ada banyak versi."

"Versi paling banyak diterima sih di gedung itu banyak karyawan yg bunuh diri karena stress kerja. Ada juga yg bilang pemilik gedung itu ikut pesugihan pas bangun gedungnya, ada juga yg bilang banyak pekerja yg tewas pas pembangunan gedung itu. Wallahualam."