Vladimir Putin Tertawa Mentan Rusia Ingin Ekspor Daging Babi ke Indonesia
KURUSETRA -- Salam Sedulur... Vladimir Putin jarang terlihat tersenyum, apalagi tertawa. Namun, ada satu waktu ia tertangkap kamera tak bisa menahan tawanya, bahkan ia sampai menutup wajahnya dengan tangan saking gelinya.
Kejadian itu terjadi saat rapat kabinet. Ketika itu Putin mendengar salah satu menterinya ingin mengekspor daging babi ke Indonesia.
BACA JUGA: Humor Gus Dur: Kalau Punya Duit Saya Mending Dagang Rambutan daripada Bikin Bank Islam
Dikutip Al Arabiya, mantan agen KGB pada era-Soviet itu tertawa terbahak-bahak ketika Menteri Pertanian Rusia Alexander Tkachev berencana mengekspor daging babi ke Indonesia. Mentan Tkachev mengusulkan sebuah rencana meningkatkan ekspor daging Rusia ke luar negeri.
Tkachev lalu menyebut Rusia dapat mensontek strategi Jerman dalam hal mengekspor daging babi ke beberapa negara Asia, seperti ke Jepang, China, dan Indonesia. Mendengar kata Indonesia, Putin pun tersenyum. Putin kemudian mencari tahu apakah rencana tersebut benar, sebab Indonesia adalah negara mayoritas Muslim yang kebanyakan warganya tidak memakan daging babi.
BACA JUGA: Humor Gus Dur: Kiai Wahab Tabrakan karena Ngerem Motornya Pakai Kaki
Namun, Tkachev keukeuh mengatakan, "Mereka tetap akan (memakan babi)."
Putin pun membalas Tkachev, "Tidak, mereka tidak akan (memakan babi)," sambil kemudian tertawa terbahak-bahak seraya menutupi wajahnya dengan kedua tangan.
Sikap Putin pun membuat Tkachev sadar. Ia lalu tersenyum dan mengklarifikasi yang dia maksud adalah Korea Selatan, bukan Indonesia.
TONTON VIDEONYA:
BACA JUGA:
Humor Gus Dur: Yang Pendendam Itu Unta Bukan Manusia
Humor Gus Dur: Ratusan Orang NU Jadi Muhammadiyah karena Sholat Tarawih
Sujiwo Tejo: Yang Belain Wayang Mungkin Hanya Ingin Gaduh
.
Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Anda juga bisa berpartisipasi mengisi konten di KURUSETRA dengan mengirimkan tulisan, foto, infografis, atau pun video. Kirim tulisan Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.