News

Cerita Penyebab Kebutaan Putri Ariani Peraih Golden Buzzer America's Got Talent dari Simon Cowell

 Putri Ariani menceritakan bagaimana kenapa mengalami kebutaan total. 
Putri Ariani menceritakan bagaimana kenapa mengalami kebutaan total.

KURUSETRA -- Salam Sedulur.. Nama Putri Ariani sedang naik daun. Penyanyi solo asal Indonesia tersebut berhasil mengguncang dunia setelah mendapatkan 'golden buzzer' dari Simon Cowell di America's Got Talent. Putri diketahui mengalami gangguan penglihatan atau kebutaan total. Meski begitu gangguan penglihatan tersebut tidak menghalanginya membuat para juri dan penonton America's Got Talent terpukau. Lantas bagaimana cerita Putri Ariani bisa mengalami kebutaan total.

Ayah Putri, Ismawan Kurnianto merawikan Putri lahir prematur dan harus masuk inkubator selama tiga bulan. Saat itu ibunda Putri mengalami plasenta previa. "Mamanya plasenta previa waktu itu, pilih ibu atau anaknya, kata dokternya. Tiga bulan di rumah sakit, di inkubator, keluar-keluar ada kerusakan di mata," kata Ismawan Kurnianto dikutip dari YouTube Indonesia's Got Talent.

BACA JUGA: Lirik dan Terjemahan Lagu Loneliness Ciptaan Putri Ariani yang Dinyanyikan di Americas Got Talent

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

.

Dalam tayangan YouTube FYP Trans7, Putri menceritakan jika dia lahir prematur saat usianya di dalam kandungan sang ibu baru 6 bulan 18 hari. Karena itu Putri harus berada di dalam inkubator selama tiga bulan. "Udah jadi kayak homestay gitu. Pas keluar dikira ada katarak. Dokter bilang kayaknya ada katarak, pas dibawa ke Singapura 'ini udah telat', padahal baru keluar (dari inkubator) gimana telat," kata Putri bercerita.

Saat usia tiga bulan, Putri sempat menjalani operasi mata bagian kanan di Singapura. Karena saat itu dokter mengatakan masih ada kemungkinan 50 persen Putri melihat.

Sementara mata kiri Putri hanya memiliki kemungkinan bisa melihat sekitar 25 persen sehingga mata kiri Putri tidak dioperasi. "Dioperasi yang kanan, yang orang salah sangka kenapa mata Putri besar sebelah, karena kanan itu ada bekas operasi yang kiri enggak. Karena kesempatannya masih ada 50 persen untuk melihat," kata ibunda Putri, Reni Alfianty dikutip dari YouTube Kartika Putri Official.

BACA JUGA: Asal Usul Mak Lampir, Putri Kerajaan Champa yang Menderita karena Cinta

Namun takdir berkata lain. Ikhtiar tersebut tidak berhasil menyelamatkan indera penglihatan Putri. Orang tua putri sebenarnya tidak menyerah dan masih mengusahakan berbagai cara agar anaknya bisa melihat lagi. "Sampai umur 3 tahun kita masih nyoba ikhtiar siapa tahu Allah kasih keajaiban buat Putri," ucap Reni.

Akhirnya usaha tersebut mulai berhenti atas permintaan Putri. "Sampai umur 3 tahun Putri bisa ngomong, 'Mama, kenapa aku selalu dibawa ke sana ke sini, mataku dibuka. Putri enggak kenapa-kenapa, Putri sehat, Putri enggak sakit Ma, jangan dibawa ke rumah sakit lagi,'" ujar Reni menirukan ucapan Putri.

"Emang Putri udah nyaman kayak gini? 'Emang nyaman kenapa?' Dia nanya sama saya," ucap Reni.

BACA JUGA: Arti Rungkad, Lagu Viral yang Dibawakan Salma Idol dan Happy Asmara, Ini Lirik dan Terjemahannya

.

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:
> SssTikTok: Download Video Gratis dari TikTok, Aman dari Virus, Hasil Video Bebas Watermark dan HD

> Download Lagu Pakai Y2Mate Gratis dari YouTube, Gampang, Cepat, Dijamin Aman

> Humor Cak Nun: Soal Rokok Muhammadiyah Terbelah Jadi Dua Mahzab

> Download GB WhatsApp Versi November 2022: Gampang, Cepat, Gratis, Nikmati Sederet Fitur Update

> Download Minecraft PE 1.19.11 Versi Terbaru, Legal dan Gratis Nikmati Fitur Update Terbaru

> Humor Ramadhan: Puasa Ikut NU yang Belakangan, Lebaran Ikut Muhammadiyah yang Duluan

> SssTikTok: Download Video TikTok tanpa Watermark, Gratis, Mudah Video Langsung Save di HP

> Jadwal Ganjil-Genap Kawasan Puncak Bogor Akhir Pekan November 2022

> SnapTik: Gratis Download Video TikTok tanpa Instal Aplikasi, Mudah Bebas Watermark, Kualitas HD

> FreeMP3Downloads: Gratis Download Lagu Indonesia, Barat, Korea, Gampang dan Cepat

> Download GB WhatsApp Gratis dari Google Chrome: Gampang, Anti-banned, Banyak Fitur Rancak

> Muhammadiyah Tarawih 11 Rakaat, Pakai Formasi 4-4-3 atau 2-2-2-2-2-1?

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.