Legenda

11 Gunung Tertinggi di Indonesia: Dari Salju Abadi di Papua Hingga Legenda Prabuwijaya di Pulau Jawa

Puncak Gunung Jaya Wijaya. Gunung tertinggi di Indonesia tidak berada di Pulau Jawa, tetapi di Papua yakni Gunung Jaya Wijaya atau yang sering disebut Carstensz. Foto: Republika.
Puncak Gunung Jaya Wijaya. Gunung tertinggi di Indonesia tidak berada di Pulau Jawa, tetapi di Papua yakni Gunung Jaya Wijaya atau yang sering disebut Carstensz. Foto: Republika.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Indonesia adalah surga bagi pendaki gunung. Apalagi banyak gunung di Indonesia yang masuk dalam daftar gunung tertinggi di dunia.

Kami menyusun 11 gunung yang memiliki ketinggian di atas 3.000 meter di atas permukaan laut (mdpl). Berikut daftar 11 gunung tertinggi di Indonesia ini:

1. Gunung Jaya Wijaya (Carstensz): 4.884 mdpl

Gunung tertinggi di Indonesia tidak berada di Pulau Jawa, tetapi di Papua yakni Gunung Jaya Wijaya atau yang sering disebut Carstensz. Gunung ini memiliki ketinggian 4.884 mdpl. Gunung Jaya Wijaya adalah bagian dari barisan pegunungan Sudirman di Kabupaten Puncak Jaya, Papua.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Pastor Lega Dikira Gak Jadi Diterkam Harimau, Ternyata Harimaunya Lagi Baca Doa Makan

Puncak Jaya masuk dalam daftar tujuh gunung tertinggi di dunia dan terkenal sebagai satu-satunya gunung yang memiliki gletser atau salju di Indonesia. Sayangnya di Carstensz, gletser tropika tersebut kian menipis karena pemanasan global.

2. Gunung Kerinci: 3.805 mdpl

Posisi kedua ditempati Gunung Kerinci di Pulau Sumatra. Gunung ini terletak di perbatasan Sumatra Barat dan Jambi, tepatnya masuk di dalam Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) yang juga menjadi taman nasional terbesar di Indonesia.

BACA JUGA: Cindaku, Legenda Manusia Harimau Penjaga Gunung Kerinci

Memiliki tinggi 3.805 mdpl, Gunung Kerinci memiliki status sebagai gunung tertinggi di Sumatera. Namun, gunung ini berstatus sebagai gunung aktif dengan kawah pada puncaknya yang memiliki kedalaman 600 meter dan luas sekitar 48.000 meter persegi.

3. Gunung Rinjani: 3.726 mdpl.

Gunung Rinjani di Lombok, Nusa Tenggara Barat memiliki ketinggian mencapai 3.726 mdpl. Gunung Rinjani menjadi gunung tertinggi di gugusan kepulauan Sunda Kecil.

Yang menjadi favorit banyak pendaki di Gunung Rinjani adalah keberadaan Danau Kaldera di puncaknya. Seperti di hampir semua gunung di Indonesia, Gunung Rinjani menjadi kediaman ratu jin bernama Dewi Anjani.

BACA JUGA: Logo Halal Gunungan Wayang, Muncul Logo Halal Seperti Lambang Rumah Makan Nasi Padang

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Seperti Cinta, Kisah Sejarah Juga Perlu Diceritakan