Wisata Dadakan Warga Grobogan, Menikmati Syahdunya Senja di Pinggir Sawah Bersama Keluarga
KURUSETRA -- Salam Sedulur... Area persawahan yang berada di Dusun Ngrombo Desa Depok Kecamatan Toroh Kabupaten Grobogan, menjadi tempat wisata dadakan. Dalam beberapa pekan terakhir lokasi tersebut disambangi ratusan warga yang ingin healing gratis.
Wisata dadakan yang berada di area persawahan tersebut, saat sore hari mampu dikunjungi ratusan warga. Terlebih, untuk menikmati keindahan sawah yang alami pengunjung tak dipungut biaya sepeser pun.
Dinukil dari situs resmi Humas Polri, tak hanya menikmati pemantang sawah, pengunjung juga bisa menikmati aliran air yang mengalir di saluran irigasi yang berada di tepi sawah. Banyaknya pengunjung di tepi sawah tersebut dimanfaatkan oleh para pedagang yang berjualan.
Selain berwisata juga bisa membeli makan dan minum untuk menemani menikmati senja. Pengunjung di tempat wisata dadakan tersebut juga mendapatkan bonus melintasnya kereta api di sekitar lokasi.
Mulai ramainya tempat tersebut membuat petugas dari kepolisian Polsek Toroh Polres Grobogan berpatroli. Petugas telah melakukan antisipasi dalam rangka menciptakan dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lokasi tersebut, yakni melalui pemasangan banner imbauan kamtibmas.
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan melalui Kapolsek Toroh Polres Grobogan AKP Saptono Widyo menjelaskan, pemasangan banner itu dilakukan agar para pengunjung wisata dadakan selalu waspada dan hati-hati terhadap kerawanan yang kemungkinan dapat terjadi.
Baca Juga: Makanan dan Minuman yang Pantang Dikonsumsi Saat Sakit, Bisa Bikin Lama Sembuh
"Lokasi wisata dadakan tersebut berada di dekat saluran irigasi dan rel kereta api. Tentunya hal tersebut sangat rawan akan terjadinya pengunjung tertemper kereta api atau pengunjung yang tenggelam akibat berenang di saluran irigasi,’’ kata AKP Saptono.
AKP Sapto menjelaskan, banner tersebut berisi larangan mendekati dan melintas jalur rel kereta api, larangan mandi di saluran irigasi. Selain itu banner juga berisi larangan membuang punting rokok sebagai upaya untuk mencegah terjadinya kebakaran lahan.
Baca Juga: Israel Pernah Rayu Gus Dur Agar Indonesia Buka Hubungan Diplomatik
"Harapannya, warga mematuhi imbauan tersebut sehingga di lokasi destinasi wisata dadakan tersebut, kondusivitas tetap terjaga dengan baik tanpa adanya gangguan kamtibmas sedikit pun," ucap AKP Sapto.
.
AKP Sapto juga mengimbau kepada pengunjung untuk memarkirkan kendaraan yang dibawanya ditempat yang aman. "Jangan lupa tambahkan kunci pengaman ganda saat memarkirkan sepeda motor," ucap Kapolsek Toroh Polres Grobogan.
.
Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: [email protected]. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.