Humor

Humor Gus Dur: Habib Rizieq Shihab (HRS) Itu Teroris Lokal

HRS dan Gus Dur. Mantan ketua FPI Habib Rizieq Shihab dan Presiden Keempat RI, Gus Dur punya hubungan spesial. Foto: Kurusetra.
HRS dan Gus Dur. Mantan ketua FPI Habib Rizieq Shihab dan Presiden Keempat RI, Gus Dur punya hubungan spesial. Foto: Kurusetra.

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Mantan ketua umum Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) baru saja dinyatakan bebas bersyarat. HRS pun langsung pulang ke Petamburan untuk menemui anak dan istri. Sebagai cucu Rasulullah dan orang yang memiliki basis massa besar, HRS pernah punya hubungan "istimewa" dengan Presiden keempat RI, KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

Gus Dur saat menjadi Presiden ingin membubarkan FPI pada tahun 2000. Rencana itu pun direspon keras oleh HRS dengan menyebut yang akan bubar adalah Gus Dur bukan FPI.

Bahkan Habib Rizieq pernah mengejek Gus Dur dengan sebutan "Buta Mata Buta Hati". Namun bukan Gus Dur jika tidak menanggapi ejekan dengan santai. Gus Dur sering menyematkan julukan "Teroris Lokal" untuk Habib Rizieq.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

BACA JUGA: Bangsawan Pajajaran Gelorakan Perang untuk Tolak Agama Islam

Meski begitu, Gus Dur menanggapi panas dingin hubungannya dengan HRS dengan guyonan. Saat saling bertemu di suatu acara, Habib Rizieq merespon julukan "Teroris Lokal" yang diberikan Gus Dur kepadanya dengan cara santai. Ketika itu, HRS dan Gus Dur bertemu di Hotel Indonesia atas undangan Rachmawati Soekarnoputri.

“Yang saya hormati, Ibu Rachmawati Soekarnoputri. Yang saya hormati Gus Dur, yang menyebut saya sebagai ‘teroris lokal’," kata Habib Rizieq menyapa Gus Dur dalam pembukaan pidatonya.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Setan Senayan Hobinya Berebut Kursi Jadi Gak Mempan Dibacaan Ayat Kursi

Guyonan HRS disambut tawa semua peserta. Saat suara sudah mereda dan HRS bersiap melanjutkan pidato, Gus Dur merespon dengan berteriak dari tempat duduknya, "Alhamdulillah ente ingat."

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:
> Podcast: Sejak Kapan Tradisi Membeli Baju Baru Lebaran di Indonesia Dimulai?

> Habib Rizieq Shihab (HRS) Pernah Ditanya Sang Ayah: Kalau Sudah Besar Mau Jadi Jagoan atau Ulama?

> Humor Gus Dur: Nasabah Protes Kartu ATM-nya Macet, Ternyata karena Dilaminating Kayak KTP

> Humor NU: Orang Muhammadiyah Ikut Tahlilan Tapi Gak Bawa Pulang Berkat, Diledek Makan di Tempat Saja

> Humor Gus Dur: Anggota DPR Dipanggil Prof, Dikira Profesor Ternyata Provokator

> 3 Ulama Indonesia yang Jadi Imam di Masjidil Haram Mekkah

> Pendeta Saifudin Ibrahim Sebut Gus Dur tidak Pernah Sholat

> Berburu Janda Pejabat Belanda di Batavia, Orang Tionghoa Cari PSK di Mangga Besar

> Humor Cak Nun: Soal Rokok Muhammadiyah Terbelah Jadi Dua Mahzab

> Humor Gus Dur: Pendeta Baptis Mobil Kiai, Dibalas Kiai Sunat Motor Pendeta

> Asal Usul Nama-Nama Tempat di Jakarta: Dari Ancol Sampai Kampung Ambon

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

Berita Terkait

Image

Humor Gus Dur: Kuli di Jeddah Berantem Pakai Bahasa Arab, Dikira Jamaah Indonesia Lagi Berdoa

Image

Humor Gus Dur: Kuli di Jeddah Berantem Pakai Bahasa Arab, Dikira Jamaah Indonesia Lagi Berdoa

Image

Humor Gus Dur: Kuli di Jeddah Berantem Pakai Bahasa Arab, Dikira Jamaah Indonesia Lagi Berdoa